Satu kalimat untuk Desa Karangsemanding, "LUAR BIASA"...!!!. Bagaimana tidak Desa yang berpenduduk kurang lebih 3000 jiwa iki kerap sekali mendapat program-program baik dari Pemerintah Kabupaten maupun Pemerintah Provinsi. Seperti contoh, pada hari ini Desa ini telah dikunjungi oleh Dinas Pertanian Provinsi dan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Gresik. Yang bertujuan untuk mengecek berlangsungnya program Rumah Ketahanan Pangan.
Kunjungan yang dipusatkan di Dusun Karangmalang Desa Karangsemanding, tepatnya di rumah Bpk. Kepala Desa ini dihadiri oleh pejabat-pejabat dilingkungan kabupaten dan provinsi. " kami berharap, dengan adanya program ini kebutuhan dapur warga desa dapat terpenuhi, sehingga dapat menekan biaya belanja", ujar Bpk. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi.
Dalam kesempatan ini Bpk. Kepala Desa, Edi Santoso mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Pemerintah untuk mengelolah dan melestarikan Rumah Ketahan Pangan ini. Semoga ini semua dapat bermanfaat untuk warga. Disamping itu Bpk. Kepala Desa juga menerima bantuan berupa 110 ekor ayam, 110 ekor bebek, 110 ekor entok dan bibit tanaman toga yang diperlukan masyarakat. Yang semuanya itu diperuntukkan untuk ketahanan pangan warga desa.(TC.JS)
0 komentar:
Posting Komentar